Saat pengambilan gambar untuk foto band, kita harus ambil gambar sebanyak mungkin. Dengan begini, kita bisa memiliki banyak pilihan. Jadi di awal pemotretan, pastikan film masih baru, atau memori di digicam masih kosong dan siap pakai sebanyak-banyaknya. Makin banyak foto yang kita ambil, makin kita bisa menemukan kualitas terbaik.
Cobalah cari tempat yang bagus untuk setting foto, jangan cuma sekedar foto yang diambil saat band latihan di studio. Loe gak harus selalu terlihat sedang memainkan instrumen saat berada di band photo.
Jauhi software grafis komputer. Bentuk border yang aneh atau warna yang dimain-mainkan tidak akan membuat foto terlihat profesional. Malah akan terlihat sangat amatir. Biarkan foto berdiri sendiri.
Foto yang akan didistribusikan baik dengan press kit maupun dengan media apapun, harus foto dengan kualitas terbaik. Jika seorang promotor acara ingin mencari band untuk mengisi gig, mereka biasa melihat dari seberapa profesional press pack atau website band tersebut. Kalau loe ingin serius berjalan di jalur musik, selalu ciptakan good impression atas komitmen loe pada musik.[criia]
DONASI VIA SAWERIA
Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi akan digunakan untuk menambah semangat saya dalam menulis di www.zulfikrian.com. Terima kasih.
0 Comments:
Posting Komentar